Ingin membuat toko online untuk berjualan? Kini caranya sudah semakin mudah, lho. Bahkan ada cara buat toko online yang bisa Anda jalankan hanya dengan menggunakan handphone saja. Ingin tahu bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak artikel ini hingga selesai.
Buat Toko Online dengan Go ShopKey
Anda bisa membuat online shop kapan saja dan dimana saja menggunakan aplikasi bernama Go ShopKey. Aplikasi ini bisa Anda gunakan secara gratis, lho. Anda bisa mengunduhnya untuk HP Android maupun untuk HP berbasis sistem operasi iOS yaitu iPhone.
Cara membuatnya pun mudah. Anda bisa menggunakannya untuk membuat toko online tanpa harus menggunakan coding. Aplikasi ini cocok untuk pemula karena tidak susah untuk mengoperasikannya. Selain itu juga cocok untuk pebisnis yang sudah berpengalaman.
Aplikasi online shop ini juga menyediakan banyak sekali template yang bagus dan juga gratis untuk Anda gunakan. Pilihan template yang tersedia sangat lengkap untuk berbagai jenis bisnis. Contohnya seperti bisnis kuliner, fashion, kosmetik, skincare dan masih banyak pilihan lainnya.
Cara Buat Toko Online
Berikut ini kami sudah merangkum langkah-langkah membuat toko online melalui aplikasi tersebut.
1. Unduh Aplikasi
Pertama-tama,silahkan Anda unduh aplikasinya terlebih dahulu. Anda bisa mengunduhnya melalui Google Play Store maupun App Store tergantung dari HP yang Anda gunakan.
2. Signup dan Login
Setelah aplikasi terpasang, silahkan Anda signup dan juga login pada aplikasi untuk memulai membuat toko online.
3. Buat Online Shop
Setelah login, Anda sudah bisa langsung membuat online shop. Caranya yaitu cukup dengan membuat nama toko dan informasi toko. Setelah itu Anda sudah bisa langsung berjualan.
4. Muat Gambar dan Deskripsi
Selanjutnya silahkan Anda upload gambar dan juga sertakan juga deskripsi produk. Pastikan Anda memilih gambar yang menarik.
5. Promosi dan Pemasaran
Aplikasi ini sudah menyediakan fitur promosi dan juga pemasaran yang juga bisa Anda gunakan secara gratis.
Itulah cara buat toko online mudah dan juga cepat melalui aplikasi di HP. Bagaimana, tertarik untuk membuatnya?